Papua Aman Untuk Investasi

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua memberikan jaminan keamanan bagi para investor yang berniat melakukan investasi di tanah Papua. Garansi keamanan ini diberlakukan bagi investor yang bergerak di seluruh bidang maupun sektor mapapun, asalkan tujuan investasinya dapat memacu dan menumbuhkembangkan perekonomian daerah serta meningkatkan kesejahteraan rakyat. “Tugas pemerintah menjamin keamanan bagi para investor untuk menanam investasi secara aman. Dan kami siap melaksanakan itu.  Papua aman untuk investasi dan kami menyambut baik setiap investor yang mau berinvestasi disini.” Penegasan ini disampaikan  Wakil Gubernur Papua, Alex Hasegem, SE, Selasa (7/11) usai mencanangkan Desa Wonorejo Pir 4 Arso, Keerom, sebagai Desa Mandiri Pangan, dalam rangka memperingati HUT Mandiri Pangan Seduniake 26. Menurut Wagub Hasegem, upaya-upaya menarik para investor untuk berinvestasi di Papua, telah dilakukan oleh pihak Pemerintah  Daerah yang salah satunya dengan mengundang para pengusaha dari dalam maupun luar Papua serta melakukan dialog investasi  disini. Menurutnya, Pemerintah Daerah mendukung penuh serta akan ikut memberikan kemudahan bagi para investor yang akan  berinvestasi di Papua. Hal ini dimaksudkan, guna menumbuhkan perekonomian ditanah ini, yang tentunyadapat ikut memacu  peningkatan kesejahteraan masyarakat. “Jadi, kami sangat menyambut baik para investor yang akan berinvestasi di Papua. Ini  kami lakukan untuk memacu perkembangan ekonomi daerah yang tentunya diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di  kampung maupun desa,” kata Wagub.